RESEP MASAKAN RUJAK MI (PALEMBANG)

RESEP MASAKAN RUJAK MI (PALEMBANG)

Bahan
  • 300 gram pempek lenjer,goreng,potong-potong
  • 200 gram mi basah,seduh air panas,tiriskan
  • 150 gram tauge,seduh air panas,tiriskan
  • 2 buah mentimun,potong ukuran dadu
  • Bubuk ebi untuk taburan
Cuko
  • 600 ml air
  • 150 gram gulamerah,iris
  • 1 sdt asam jawa
  • 9 siung bawang putih,haluskan
  • 8 buah cabai merah keriting,haluskan
  • 3 buah cabai rawit merah,haluskan
Cara Membuat Resep Masakan Rujak Mi ( Palembang )

1.Bagi pempek,mi basah,tauge,dan mentimun menjadi 6 bagian.Masukkan ke dalam mangkuk saji.
2.Panaskan air bersama gula merah,asam jawa,bawang putih,dan kedua macam cabai sampai mendidih.Angkat.Tuang ke dalam masing-masing mangkuk berisi mi.Taburi dengan bubuk ebi.
(Untuk 6 orang)
Previous
Next Post »