Cara Memasak Bebek Cabe Hijau Dan Bebek Masak Bumbu Rujak Yang Enak

Siapa yang tidak tau dengan hewan yang berjenis unggas ini, namanya bebek. selain dapat dimanfaatkan telurnya, daging bebek juga banyak digemari orang karena rasa dan aromanya yang khas. cara memasaknya pun beragam tergantung seleranya. namun pada waktu ini saya akan memberikan 2 buah resep sekaligus, yaitu bebek cabe hijau & bebek masak bumbu rujak.

Cara Memasak Bebek Cabe Hijau, Bebek Masak Bumbu Rujak Yang Enak

Kita akan mulai dari resep bebek cabe hijau, yang mana bahan-bahan yang diperlukan adalah sebagai berikut;
1. Sediakan 750 gram bebek.
2. Sediakan 1 buah jeruk nipis.
3. Sediakan 1/2 sdm garam.
4. Sediakan 2 sdm cuka.
5. Sediakan 2 sdm minyak goreng untuk menumis.
6. Sediakan dua lembar daun kunyit.
7. Sediakan 3 lembar daun jeruk.
8. Sediakan 1 batang serai (memarkan dan ambil bagian yang putihnya).
9. Sediakan 750 ml air.
Bumbu-bumbu yang dihaluskan;1. Sediakan 200 gram cabai hijau.
2. Sediakan 2 cm lengkuas.
3. Sediakan 2 cm jahe.
4. Sediakan 4 siung bawang putih.
5. Sediakan 10 butir bawang merah.
6. Sediakan 2 cm kunyit sangrai.
7. Sediakan butir kemiri sangrai.
8. Sediakan 1/2 sdm garam.untuk taburan sediakan; 5 buah cabai hijau yang telah dimemarkan, tumis, 2 sdm bawang merah goreng.
Semua bahan sudah terkumpul, berikut adalah cara pengolahannya;
1. Siangi bebek, kemudian gosok-gosok bebek dengan air jeruk nipis hingga lendir yang ada pada daging bebek hilang. cuci bersih dan tiriskan.
2. Potong bebek menjadi 4 bagian, masukan garam dan cuka. kemudian aduk hingga rata, diamkan selama 15 menit, lalu bilas dan tiriskan.
3. Panaskan minyak dan tumis bumbu yang telah dihaluskan, daun kunyit, daun jeruk, berikut serai sampai tercium harum. masukkan potongan bebek dan aduk-aduk hingga bebek berubah warna.
4. Tuangkan air, masak semua bahan hinggga matang dan kental. kemudian diangkat.
5. Terakhir taburi dengan bahan taburan, dan bebek cabe hijau pun segera dihidangkan.

nah, itulah resep memasak ikan bandeng dengan cara pengolahan yang sehat dan higienis, sebelum anda mulai praktek di rumah, ada baiknya kita menyimak cara pengolahan atau cara memasak bebek masak bumbu rujak berikut ini;
Adapun bahan yang diperlukan untuk memasak bebek masak bumbu rujak yaitu;
1. Sediakan 1/2 ekor bebek yang sudah dibersihkan, dan potong menjadi 4 bagian.
2. Sediakan 1000 ml air bersih.
3. Sediakan 50 ml minyak goreng.
4. Sediakan 1 batang serai.
5. Sediakan 2 lembar daun salam.
6. Sediakan 1 ruasjari lengkuas.
7. Sediakan 1 ruasjari jahe.
8. Sediakan 1 sdt garam.
9. Sediakan 1 sdt gula pasir.
Dan bumbu yang harus dihaluskan berupa;1. Haluskan 2 ruasjari kunyit yang sudah dikupas.
2. Haluskan 5 siung bawang putih.
3. Haluskan 5 buah bawang merah.
4. Haluskan 20 gram kemiri.
5. Haluskan 1 sdt ketumbar.
6. Haluskan 1 sdt merica.
7. Haluskan 5 buah cabai merah.
8. Haluskan 1 buah tomat.
Cara membuatnya pun tidak terlalu sulit, tapi jangan menganggap enteng.. perhatikan cara memasak bebek masak bumbu rujak berikut ini:

1. Panaskan minyak goreng untuk menumis bumbu yang sudah dihaluskan tadi, tumis hingga mengeluarkan aroma dan tentu sampai matang.
2. Tuangkan air, lalu tambahkan serai, daun salam, lengkuas, dan jahe.. masak hingga mendidih. jangan lupa beri garam dan gula pasir.
3. Masukkan bebek, dan tutup wajan agar tidak ada cela untuk keluarnya asap.. itu dimaksudkan agar bebek mudah matang. jika sudah matang, angkat dan kemudian sajikan.

Demikianlah proses pengolahan dua resep masakan sekaligus, silahkan tinggal memilih mau pilih yang mana? yang jelas keduanya juga enak, nikmat, dan sungguh menggugah selera. ambilah manfaat yang baik-baik saja.. mohon maaf apabila terdapat kesalahan dalam penulisan atau ejahan, karena saya hanyalah manusia biasa yang tidak pernah luput dari salah dan dosa. sampai jumpa dan selamat mencoba.
Previous
Next Post »